ÉTOURDISSANTE berasal dari bahasa Prancis yang berarti "memukau". Nama ÉTOURDISSANTE ini diambil untuk melambangkan bahwa angkatan ke-8 adalah angkatan yang menakjubkan. ÉTOURDISSANTE merupakan acara kelulusan, di mana semua siswa-siswi IGS angkatan ke-8 dapat berkumpul bersama untuk membuat kenangan terakhir bersama.